Minggu, 21 April 2013 0 komentar

RESUME 2


PERILAKU KONSUMEN

Konsumen atau pembeli adalah seseorang yang memakai barang atau jasa yang di sediakan oleh produsen (penjual). Perilaku Konsumen merupakan perilaku yang harus dipahami oleh produsen. Seorang produsen harus mempelajari perilaku konsumen.

 Ada 4 faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen :
  1. Faktor budaya
  2. Faktor sosial
  3. Faktor pribadi
  4. Faktor psikologis

Biasanya perilaku konsumen ditunjukan dengan beberapa contoh, seperti konsumen memilih belanja di supermarket karena mempunyai kulitas yang sangat bagus, berbeda dengan pasar tradisional yang dianggapnya kulitas jauh lebih rendah. Akan tetapi itu semua sama saja tergantung dari perilaku konsumen masing-masing.
Sabtu, 20 April 2013 0 komentar

RESUME 4


STRUKTUR PASAR

Struktur adalah bagian-bagian yang saling berhubungan satu sama lain.
Pasar adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli hingga terjadi transaksi antara si penjual dan pembeli.
Ada 2 jenis pasar yaitu :
  1. Pasar persaingan sempurna
  2. Pasar persaingan tidak sempurna , contohnya  :
a.monopoli contohnya PT PLN
b.oligopoly contohnya produk air mineral dalam kemasan
c.monopsoni contohnya PT Kereta Api Indonesia yang merupakan
   satu-satunya pembeli kereta api
d.oligopsoni
e.duopoli contohnya penwaran minyak pelumas yang dikuasai pertamina

Senin, 15 April 2013 0 komentar

PUISI


RAPUH

Rapuh semua yang ada
Membuatku putus asa
Tak ada hati ,jiwa nan raga
Tak ada kata yang bisa ku urai demi kata
Tak ada insan yang bisa ku percaya
Kehidupan yang menjadi asam dan basa
Semua merasa berduka

Ketika rapuh menjadi biasa      
Tak ada rasa bahagia
Semua menjadi tak berdaya
Semua menjadi asa
Semua hancur begitu saja
Semua tak bisa terduga

Rapuh yang membuat bergejolak
Tak kuasa ku menolak
Entah harus menjadi khalayak
Namun semua ini akan berakhir kelak


Minggu, 14 April 2013 0 komentar

RESUME 3


PERILAKU PRODUSEN

Produsen atau penjual adalah seseorang yang memproduksi  barang dagangannya atau jasanya kepada pembeli atau konsumen. Biasanya Produsen memproduksi barangnya dengan mutu yang bagus serta berkualitas tinggi hingga bisa dipasarkan kemana saja. Produsen harus mempunyai strategi yang kuat untuk memasarkan barang dagangannya agar mencapai suatu tujuan tertentu. Untuk menghindari resiko yang ada ataupun kesalahan-kesalahn yang akan terjadi produsen harus sudah bisa mengendalikannya.
Contohnya, produsen negara indonesia banyak sekali yang memasarkan dagangannya di luar negeri karena tawaran dan mutu barangnya bisa diacungkan jempol.
Rabu, 10 April 2013 0 komentar

CERPEN


TAHAJUD ITU MENYENANGKAN

Shalat tahajud adalah hal yang paling sulit dilakukan umat manusia sekarang ini terutama para remaja diusia saya sekarang ini. Tetapi apabila kita melakukannya sekali saja dan ikhlas pasti akan terkabul. Kalaupun bisa sesering mungkin untuk  melakukan shalat tahajud, walaupun terkadang kita sebagai manusia malas untuk bangun dari tempat tidur tengah malam ,tetapi khasiat dan manfaatnya jauh lebih baik . Contohnya saja saya , Dulu saya terkadang masih suka bolong-bolong untuk melakukan shalat 5 waktu tetapi saya pernah melakukan shalat tahajud ketika mengalami beberapa kesulitan dan ketika banyak yang ingin saya inginkan. Tanpa saya duga ALLAH SWT memang selalu mendengarkan hambanya tanpa melihat baik buruk hambanya tersebut, doa yang saya panjatkan dan keinginan yang saya inginkan terkabul bergitu cepat. Dan saya menyadari doa dan keinginan yang saya panjatkan terkabul ketika semuanya telah terjadi. Memang ALLAH SWT MAHA DIATAS SEGALA MAHA.
 Setelah saya mendapatkan apa yang saya inginkan pada saat shalat tahajud saya amat bersyukur dan tak henti mengucapkan “ALHAMDULILLAH” sebagai ucapan syukur kepadanya. Sampai saat ini saya menjadi ketagihan untuk terus shalat tahajud dan terus menerus meminta kepada ALLAH SWT, karena memang hanya beliau yang dapat mengabulkannya, walau saya sadari shalat 5 waktu saya masih belum sempurna.  Karena shalat tahajud sangat amat menyenangkan apalagi manfaat yang kita inginkan,jauh lebih menyenangkan. Dan sampai saat ini saya masih banyak keinginan lagi yang belum saya panjatkan, tetapi satu demi satu semuanya terwujud begitu saja asalkan kita ikhlas lillahita’ala untuk melakukannya dan inget ALLAH SWT pasti akan selalu mengabulkan doa kita apalagi doa yang bersungguh-sungguh. Maka dari itulah ALLAH  SWT MAHA BAIK  dengan kita meminta kepadanya ALLAH SWT pasti senantiasa akan mengabulkannya . Mari kita shalat tahajud walaupun seminggu sekali, itu semua pasti akan mendapatkan berkah dan ridhanya, amin.
Minggu, 07 April 2013 0 komentar

RESUME 1

PENENTUAN HARGA PERMINTAAN DAN PENAWARAN

Permintaan adalah sejumlah barang yang akan dibeli atau diminta pada tingkat harga tertentu. Hukum permintaan yang mengatakan “apabila harga naik maka jumlah barang yang diminta akan mengalami penurunan, dan apabila harga turun maka jumlah barang yang diminta akan mengalami kenaikan. Dan untuk hukum penawaran menyatakan “  bila tingkat harga mengalami kenaikan maka jumlah barang yang ditawarkan akan naik, dan bila tingkat harga turun maka jumlah barang yang ditawarkan turun.
Sebenarnya banyak faktor yang mempengaruhi permintaan dan penawaran, tapi faktor yang sangat utama ialah harga. Karena harga sangat berpengaruh dalam permintaan dan penawaran suatu barang.
Menentukan suatu harga merupakan hal yang sulit karena tidak bisa sembarangan untuk menentukkannya.

Pengikut

 
;